Gliese 581 C Mungkin Mampu Mendukung Kehidupan

ilustrasi planet Gliese 581 C
Gliese 581 C
Infocean-id - Gliese 581 C adalah salah satu dari beberapa planet yang diduga mampu untuk terbentuk kehidupan. Gliese 581 C ini ada pada sebuah sistem tata surya yang beepusat pada sebuah bintang yang diberi nama Gliese 581. Gliese 581 C ini mengorbit sebuah bintang dalam fase Red Dwarf atau Kurcaci Merah yang massa dan cahaya nya lebih rendah kira kira 1/3 dari matahari.
Planet ini disebut Gliese 581 C  karena bintang yang diorbitnya ada pada urutan 581 pada katalog Gliese. Diberi huruf C karena planet ini adalah planet ke dua (jaraknya) dari bintang yang diorbitnya.
Pebandingan Bumi dan Gliese 581 C
Pebandingan Bumi dan Gliese 581 C
Gliese 581 C berada pada jarak yang pas dengan bintang yang diorbitnya, sehingga suhu yang ada di planet tersebut pas untuk menyokong kehidupan. Suhu yang ada diperkirakan berkisar antara 0 - 40 derajat celcius, yang memungkinkan air tidak membeku karena dingin ataupun mendidih karena panas.
Gliese 581 C
Gliese 581 C
Selain itu, planet ini juga merupakan planet batuan seperti bumi mars venus dan merkuris yang dapat dipijak, bukan planet gas seperti jupiter saturnus uranus dan neptunus. Jadi planet ini mungkin memiliki tanah dataran yang luas dan bahkan mungkin lautan dan samudra. Di planet ini gravitasi juga lebih berat dari bumi. Sebenarnya, planet planet tetangganya juga diduga mampu menyokong kehidupan, seperti gliese 581 D dan gliese 581 G. Namun kali ini saya membahas Gliese 581 C.

Namun, jarak planet ini masih terlalu jauh walau pun planet ini adalag salah satu yang terdekat dengan tata surya. Jarak planet ini dari bumi adalah sekitar 22 tahun cahaya. Jika kita kesana dengan pesawat yang memiliki kecepatan mendekati kecepatan Cahaya , kita butuh 22 tahun lebih untuk sampai ke sana. Dan jika kita menggunakan roket dengan teknologi saat ini, kita butuh waktu sekitar 300 tahun untuk sampai... !
Previous
Next Post »

'No live link in this comment field'
EmoticonEmoticon