Inilah Mengapa Keyboard Memiliki Susunan Huruf QWERTY

Infocean-id - Seperti yang kita lihat selama ini, susunan huruf qwerty yang ada di keyboard memang tidak berurutan. Baik di ponsel atau pun keyboard PC memiliki susunan huruf yang demikian. Jika memang begitu, pernahkah terpikirkan oleh anda mengapa tidak dibuat lebih mudah saja? Kenapa tidak dibuat sesuai urutan alphabet? dan mengapa susunan huruf nya dibuat seperti itu? Langsung kita simak saja penjelasan dan sejarah penemuannya berikut ini.

Keyboard Qwerty
Keyboard Qwerty


Susunan keyboard qwerty memiliki kaitan yang sangat erat dengan mesin ketik zaman dahulu. Susunan qwerty ini ditemukan oleh Christopher Latham Sholes yang berusaha mengurangi kesalahan mekanis pada amesin ketik. Sebenarnya susunan huruf keyboard sebelum qwerty jauh lebih mudah. Hal ini dikarenakan huruf-huruf yang sering digunakan diletakkan secara berdekatan. 

Oleh sebab itulah sering terjadi masalah mekanis pada mesin ketiknya. Berbeda dengan peralatan elektronik yang sekarang kita gunakan seperti PC, laptop dan hp, mesin ketik zaman dahulu menggunakan batang pengait dan tombol yang jika ditekan pengaitnya akan bergerak ke kertas sesuai dengan huruf yang diinginkan. Nah disinilah sering terjadi kesalahan, jika huruf-huruf yang sering digunakan terletak berdekatan, maka batang pengait yang bergerak pun berdekatan sehingga bisa terkait atau tertumpuk satu sama lain saat bergerak. Selain itu, dengan susunan huruf yang seperti itu dapat membuat penggunanya mengetik dengan cepat sehingga kemungkinan kesalahan mekanik tersebut lebih mudah terjadi.

Karena masalah tersebut Christopher Latham Sholes mulai berpikir untuk meletakan huruf-huruf yang sering digunakan secara berjauhan. Sehingga terciptalah susunan qwerty yang sekarang ini kita gunakan. Pada akhirnya, susunan qwerty ini kemudian ditetapkan sebagai standar keyboard internasional (ISO) yang diresmikan pada tahun 1973.

Ya, begitulah penjelasan dan sejarah penemuan susunan keyboard qwerty ini. Lalu bagaimana jika susunan keyboard yang sekarang ini dikembalikan seperti asalnya? akankah proses pengetikan akan jadi lebih mudah? Walaupun demikian, kita patut mensyukuri apa yang ada. Banyak orang sudah akrab dengan susunan qwerty dan bahkan dapat mengetik secara cepat. Orang-orang yang sudah terbiasa dengan susunan qwerty mungkin akan merasa kesulitan jika terjadi perubahan. Sekian artikel saya kali ini, terimakasih dan semoga bermanfaat.
Previous
Next Post »

1 comment

'No live link in this comment field'
EmoticonEmoticon